Beasiswa S1 Taiwan Buat Kamu Anak SMA 2015
Skema beasiswa ini ditawarkan langsung Pemerintah Taiwan melalui Kementerian Pendidikan (MOE) negara tersebut. Taiwan Scholarship Program.
Beasiswa Taiwan 2015 tersebut mencakup tunjangan biaya hidup serta biaya kuliah dan biaya akademis lainnya. Bagi penerima beasiswa S1 di Taiwan akan menerima tunjangan hidup bulanan sebesar NT$ 15.000,- (setara USD$500). Selain itu ada juga tunjangan biaya kuliah sebesar USD 1.000 per semester.
Yang perlu diingat, penerima beasiswa masih harus membiayai sendiri beberapa keperluan, seperti biaya administrasi ke universitas, premi asuransi, biaya akomodasi, serta biaya internet. Apabila biaya kuliah yang dibutuhkan melebihi dari dana yang disediakan, maka kelebihannya akan menjadi tanggungan sendiri. Namun, secara umum biaya yang harus dikeluarkan sendiri tersebut sudah sangat terkurangi dengan beasiswa Pemerintah Taiwan.
Beasiswa diberikan maksimum 4 tahun untuk program S1.
Aplikasi paling lambat diterima 31 Maret 2015. Ajukan pertanyaan Anda melalui email: beasiswa@teto.or.id
Website: http://roc-taiwan.org/ID/
Posting Komentar Blogger Facebook