Dukungan netizen di twitter dengan hashtag #SaveAhok menjadi
salah satu trending topic Indonesia. Gubernur DKI Jakarta, Basuki
Tjahaja Purnama atau yang biasa dikenal dengan panggilan Ahok ini memang
sedang ramai dibicarakan.
Tak hanya itu, netizen juga membandingkan kinerja Ahok dengan kinerja
mantan Gubenur DKI Jakarta, Fauzi Bowo.
Ahok saat ini sedang mengalami masa pelik, mengingat DPRD
DKI Jakarta bersikukuh menggalang suara untuk memakzulkan Ahok dari
kursi DKI 1 lewat hak angket DPRD.
DPRD menilai Ahok gagal dalam 100 hari pertamanya untuk
menyelesaikan masalah banjir, macet dan juga korupsi di Ibukota. Ahok
juga dinilai tempramental dan banyak bicara ketimbang aksinya membenahi
Jakarta.
Beberapa kicauan netizen yang mendukung Ahok, sebagai berikut :
@ReneCC: Mendingan punya gubernur yg pedes ceplas ceplos tapi KERJA. Daripada manis tapi KORUP #SaveAhok #bubarkanDPRDDKI
@zayas_debians: Pemimpin yg sudah jelas berani melawan koruptor ingin di lengserkan .....Mari sama" #SaveAhok
Menurut netizen dalam waktu 100 hari bukan perkara mudah
untuk membebaskan Jakarta dari masalah-masalah Ibukota. Selain itu
netizen juga ramai-ramai mengkritik DPRD DKI Jakarta dan balik akan
menggalang dukungan untuk mencabut mandat DPRD DKI.
@Widianto_Didiet: karena anda
yang tanpa kumis bisa membuat Jakarta maju! saya memahami anda!#saveAhok
Posting Komentar Blogger Facebook